live chat

Minggu, 25 November 2018

Ungkap Alasan Mainkan Formasi Tiga Bek



Manajer Arsenal, Unai Emery mengungkapkan alasan dirinya memainkan formasi dengan tiga bek sejajar dalam laga melawan tuan rumah Bournemouth, Minggu (25/11).

Dalam laga ini, Arsenal sukses meraih kemenangan dengan skor 2-1. Dua gol The Gunners lahir lewat bunuh diri Jefferson Lerma serta Pierre-Emerick Aubameyang.

Selain memperpanjang catatan tak terkalahkan Arsenal menjadi 17 laga, kemenangan di Vitality Stadium juga memutus tiga hasil imbang yang diraih dalam tiga laga terakhir.

Kejutan Emery

Melawan tim asuhan Eddie Howe, Emery membuat kejutan dengan menurunkan tiga bek tengah secara bersamaan, yakni Shkodran Mustafi, Soktratis Papastathopulos, dan Rob Holding.

"Dalam 90 menit kami layak menang. Kami terkadang memainkan sistem [tiga bek] ini, ini adalah kemungkinan lain dan kami sudah membicarakan di ruang ganti mengenai bagaimana kami bisa lebih baik dan mengontrol pertandingan. Namun kami juga menang dengan sistem lain dan kami juga bisa melakukannya," ungkap Emery kepada BBC Sport.

"Bournemouth bermain sangat menekan dan saya sangat senang dengan semua pemain dan bagaimana mereka bekerja dan hal ini bagus untuk pekan depan. Kami akan melawan tim top lainnya seperti Tottenham," tambahnya


Penjelasan Emery

Ini adalah kali pertama Emery menerapkan formasi tiga bek sejajar sejak ditunjuk menjadi pengganti Arsene Wenger di kursi manajer Arsenal musim panas kemarin.

"Kami menemukan penampilan terbaik kami dengan sistem. pemain dan kombinasi, posisi pemain di lapangan ketika kami menyerang dan bertahan dan kami mencobanya hari ini," tutur Emery.

"Hal yang paling penting adalah menemukan keseimbangan yang konsisten ketika bertahan, karena kami kebobolan banyak gol, dan tak kehilangan penampilan bagus kami ketika menyerang. Kami harus melakukan perbaikan, kami harus lebih seimbang lagi," harapnya


0 komentar:

Posting Komentar